Haloo indonesia. apa kabar hari ini?
Anda suka berbelanja online? atau bahkan ingin mencoba belanja online? Atau bahkan malah takut untuk berbelanja online karena takut tertipu? Nah kali ini saya akan memberikan tips aman berbelanja di toko online.
Dewasa ini internet semakin berkembang dan dengan mobilitas kita yang tinggi maka dibutuhkanlah hal hal yang serba fleksibel dan cepat. Misalnya dalam hal urusan berbelanja khususnya. Kadang kita menginginkan sebuah barang tetapi barang itu langka dan tidak ada dikota kita tetapi barang ini ada dijual di luar kota.
Dewasa ini internet semakin berkembang dan dengan mobilitas kita yang tinggi maka dibutuhkanlah hal hal yang serba fleksibel dan cepat. Misalnya dalam hal urusan berbelanja khususnya. Kadang kita menginginkan sebuah barang tetapi barang itu langka dan tidak ada dikota kita tetapi barang ini ada dijual di luar kota.
Nah, dengan kemajuan internet saat ini maka segala sesuatu dapat dilakukan dengan mudah dan tidak perlu mengeluarkan biaya besar untuk mendapatkan barang yang kita inginkan itu. Ya inilah salah satu alasan berdirinya toko online, dengan adanya toko online maka kita tidak perlu repot mencari barang yang kita perlukan. Cukup duduk dirumah sambil melihat katalog dan pesan lalu transfer dan waylaa barang ada dihadapan kita. Senang gak tuh?
Tetapi ada sebagian orang yang takut untuk berbelanja secara online karena alasan yang tidak safety mialnya takut tertipu. Ingat lho tidak semua toko online itu penipu, tetapi kadang ada beberapa oknum yang memanfaatkan maraknya toko online ini untuk kepentingan pribadi. Bagaimana caranya menghindari gangguan para kucing garong tersebut? Inilah dia tips aman berbelanja online :
- Lakukan riset terlebih dahulu terhadap online shop tempat Anda berbelanja baik dari situs web, jejearing sosial seperti FB, twitter, instagram dan lainnya. Bisa anda lihat dari testimoni yang ada di situs tersebut. selain itu anda dapat juga memeriksa nomor telepon si penjual dan cobalah anda hubungi terlebih dahulu. Jika anda masih belum yakin, searchinglah di Google atau Yahoo dan masukkan nama situs toko online tersebut. Khusus untuk instagram carilah menggunakan tanda hastag (#). Biasanya apabila ada toko online penipu maka orang yang pernah ditipu akan mencantumkan nama toko online penipu tersebut dengan menggunakan tanda hastag.
- Baca baik-baik kebijakan situs web terhadap data pribadi kamu. Carilah toko online yang memberikan garansi kepada barang pembelian tersebut. Karena barang yang aka kita beli tidak dapat dilihat langsung, oleh karena itu haruslah ada garansi yang menjamin barang yang dikirim tidaklah cacat, atau ada kebijakan barang dapat ditukar apabila size kebesaran atau kekecilan dan nantinya kita dapat mengembalikan barang itu lagi dan mendapat gantinya.
- Selalu curiga pada barang branded yang dijual dengan discount yang sangat besar. Jangan gampang tergoda dengan rayuan barang yang murah dan harga dibawa standar. Selalu waspada dan Jangan mudah terayu pada tawaran barang dengan harga murah yang datang biasanya pada email, apalagi sampai meminta ID dan password kita tanpa izin. Hati-hati, terhadap spammer mereka bisa merayu dengan mengirim e-mail yang seakan-akan datang dari perusahaan ternama dan berlatang belakang baik. untuk menghindarinya sebaiknya anda mengunjungi situs web perusahaan asli itu dan jangan membuka via e-mail atau jendela pop-up.
- Always save your PC. Selalu gunakan Antivirus pada PC kamu ya. akan lebih baik lagi jika mempunyai anti spyware dan firewall. Dan jangan lupa untuk selalu mengupdate software pengaman ini secara teratur agar PC kamu terlindung dari ancaman yang paling baru.
- Pada jual beli online biasanya pembayaran dilakukan dengan menggunakan kartu kredit. Dengan adanya kartu kredit maka kamu mempunyai bukti yang kuat kalau kamu sudah melakukan transaksi apabila barang tidak diantar atau tidak sesuai dengan pesanan. Tetapi kamu harus hati-hati karena banyaknya pencurian nomor kartu kredit. Oleh sebab itu disarankan untuk melakukan pembayaran menggunakan sistem COD, PayPal atau pun Transfer Kirim.
- Selalu periksa harga total. Harga barang + ongkos bungkus + ongkos kirim, dan kalau bisa ada diskonnya. Bandingkan harga total dari suatu situs web dengan situs web lain. Jika terlalu jauh maka tinggalkan saja karena itu merupakan ciri dari situs penipu.
- Selalu simpan bukti transaksi dalam bentuk apapun juga baik itu Deskripsi produk dan harga, kwitansi digital, serta salinan e-mail, chat atau sms antara kamu dengan penjual.
- Selalu memastikan sudah log out dari akun situs yang sudah kita masuki dan pastikan mematikan PC setelah kamu melakukan transaksi. Apabila PC kamu nyalakan terus, bisa saja sudah ada kucing garong yang sudah menanam malware, serta mengambil alih kendali PC dan malah dia yang melakukan transaksi. Kan kita yang rugi juga boss.
Nah itulah beberapa tips aman dalam berbelanja online. Belanja online sih boleh saja hanya saja kita tetap harus memastikan keamanan dan kenyamanannya juga ya jangan karena harga murah langsung deh tancap gas buat beli. jika anda ingin membeli barang online ada beberapa situs aman yang saya rekomendasikan dan saya juga seudah pernah berbelanja disana. misalnya Zalora.com, GrosirFashionOnline.com, serta Amazon.
Sekian tips dari saya semoga bermanfaat. Ciiiaaaauuuuu...