Tempat Wisata - Jika berhubungan dengan objek wisata Madiun yang berada dalam wilayah Jawa Timur memberikan tawaran-tawaran yang menarik bagi pecinta traveling. Objek wisata yang menyuguhkan kedamaian dan ketentraman hati dari hiruk piruk dan kebisingan rutinitas dan aktifitas sehari-hari. Dan juga akan membuat pikiran lebih segar agar semangat menjalani rutinitas seperti biasa kembali. Berikut adalah tawaran-tawaran yang diberikan.
1. Waduk Bening
Bendungan yang dimanfaatkan untuk sumber PLTA desa ternyata merupakan objek wisata yang memiliki potensi besar. Pemandangan indah yang tercipta dari kombinasi hutan jati lebat yang hijau dengan kejernihan air waduk sehingga sering dijadikan area berkemah atau hanya sekedar hiking menjelajah alam. Memiliki luas 860 km bujur sangkar membuk objek ini memiliki banyak fasilitas yang telah disiapkan. Misalnya wisata pemancingan, rumah makan, lapangan untuk melakukan olahraha tenis, ada juga penginapan, serta beberapa speed boot untuk mengelilingi waduk. Dari kota madiun, jarak yang ditempuh untuk sampai ke tempat ini adalah sekitar 40 km. akses jalan menuju ke sana juga sangat mudah.
1. Waduk Bening
Bendungan yang dimanfaatkan untuk sumber PLTA desa ternyata merupakan objek wisata yang memiliki potensi besar. Pemandangan indah yang tercipta dari kombinasi hutan jati lebat yang hijau dengan kejernihan air waduk sehingga sering dijadikan area berkemah atau hanya sekedar hiking menjelajah alam. Memiliki luas 860 km bujur sangkar membuk objek ini memiliki banyak fasilitas yang telah disiapkan. Misalnya wisata pemancingan, rumah makan, lapangan untuk melakukan olahraha tenis, ada juga penginapan, serta beberapa speed boot untuk mengelilingi waduk. Dari kota madiun, jarak yang ditempuh untuk sampai ke tempat ini adalah sekitar 40 km. akses jalan menuju ke sana juga sangat mudah.
Gambar Waduk Bening |
2. Wana Wisata Grape
Menawarkan kesejukan suasana pegunungan serta keindahan akan panorama yang ada, membuat wisata ini sangat banyak digemari. Berlokasi di kaki dari gunung wilis, yang berarti hanya memiliki jarak 15 km dari kota Madiun. Dengan kawasan seluas 1,5 hektar, wana wisata ini memiliki banyak fasilitas permainan untuk anak-anak, tempat-tempat bersenda dan bersantai, serta area perkemahan yang bernuansa hutan dan pegunungan. Juga memiliki air jernih dari sungai yang memiliki sumber mata air langsung dari pegunungan Dungus. Di sekitar area juga didirikan sebuah bangunan yang sering digunakan sebagai tempat berkumpul, berdiskusi serta pertemuan dengan anggota. Tempat ini juga sering dijadikan konservasi hutan di Jawa Timur, dan memiliki aneka jenis tanaman hijau yang menambahkan kesejukan udara yang ada.
Gambar Wana Wisata Grape |
3. Monumen Kresek
Tujuan membangun monumen ini adalah agar sebuah peristiwa bersejarah yang terjadi di Madiun selalu dikenal oleh masyarakat. Peristiwa bersejarah ini terjadi pada tahun 1948 yang merupakan keganasan dari organisasi PKI. Dibangun 8 km di bagian timur dari kota Madiun, monumen ini memiliki luas kawasan 2 hektar dengan ukiran-ukiran bentuk relief yang ada pada dinding monumen. Di tugunya terukir nama-nama semua pahlawan yang mengorbankan nyawa dalam peristiwa tersebut. Menjadi tempat wisata, kawasan monumen ini memiliki banyak pohon rindang nan hijau yang membuat suasana menjadi sejuk dan teduh, sehingga banyak dimanfaatkan untuk melakukan piknik dan bersantai. Ada juga sebuah pendopo untuk beristirahat serta aneka tanaman-tanaman yang dikelola di sebuah taman. Area parker yang aman dan teratur juga menjadi nilai plus untuk tempat ini.
Gambar Monumen Kresek |
4. Air Terjun Seweru
Sudah pernah pergi Madiun namun belum sampai ke air terjun seweru? Bisa dikatakan mengecewakan sekali karena air terjun ini menjadi salah satu kebanggaan kota Madiun akan wisata yang menawarkan keindahan pemandangan. Sering juga disebut air terjun selampir atau serondo memiliki hutan di sekitar kawasan yang menambah keindahan pemandangannya.
Berada di desa Kare, air terjun ini memiliki tinggi 400 meter dan kawasan seluar 6 hektar. Masih dalam kawasan lereng gunung Wilis membuat kesejukan suasana di tempat ini menjadi luar biasa. Tidak jauh dari air terjun terdapat taman dengan berbagai tanaman seperti apel, tanaman buah jeruk serta tanaman cengkeh.
Gambar Air Terjun Seweru |
Berlokasi di lereng gunung Unggaran, taman rekreasi umbul merupakan tempat beristirahat dan bekas peninggalan dari Belanda. Fasilitas yang ditawarkan sangat lengkap mulai dari penginapan, kolam renang, wahana-wahana bermain untuk anak-anak, rumah makan yang menyediakan berbagai sajian lezat, gedung pertemuan dengan kuota 500 kursi, mini kebun binatang, serta beberapa peninggalan Hindu-Budha. Taman ini diapit oleh dua jurang dan berada di ketinggian 1200 dpl. Memiliki udara yang segar dan sejuk menjadi nilai tambahan tempat ini. Jarak dari kota Madiun hanya sekitar 20 km yaitu berada di kecamatan Dolopo tepatnya desa Glonggong.
Gambar Taman Rekreasi Umbul |
6. Wisata Nglambangan
Kecamatan Wungu ternyata menyimpan banyak sejarah yang berasal dari kerajaan Majapahit seperti Pura Lambangsari, tempat menyimpan pusaka pada masa itu yang disebut Watu Dakon, Lumbung Selayut, petirtaan, sumur kuno dan sebagainya. Setiap bulan Syuro akan diadakan ritual di sini. Berjarak 8 km dari kota Madiun, kecamatan ini tidaklah sulit untuk dicari. Bagi pecinta sejarah tidak salah tujuan jika datang ke tempat ini, karena sangat banyak ilmu pengetahuan yang akan didapatkan.
Gambar Wisata yang Ada di Nglambangan |
7. Waduk Kedung Brubus
Nama Kedungbrubus diambil dari nama daerah setempat. Waduk yang menjadi sistem irigasi ini, akan melimpah apabila datang musim hujan. Namun tawaran yang disajikan di sini adalah kenikmatan ikan bakar dari ikan yang segar di mana masalah rasanya sudah tidak diragukan lagi kelezatannya. Serta pemandangan yang dapat dilihat dari tempat ini adalah lereng gunung Kendeng dan pemandangan hijaunya hutan jati. Objek wisata ini juga sangat mudah dijumpai, hanya tinggal datang saja ke kecamatan Pilangkenceng yaitu di desa bulu dan terus ke dusun Kedungbrubus.
Gambar Waduk Kedung Brubus |
Setelah mengetahui tawaran menarik yang disajikan, jangan lupa mencari tempat-tempat di atas jika sedang berada di Madiun. Ataupun jika Anda sedang di Jatim, jangan lupa sempatkan diri mampir sebentar di Madiun.
Baca juga:
Menjelajah Wisata yang Ada di Pasuruan