Wisata Kuliner - Banyak beraneka ragam masakan Sumatera Barat atau masakan Minangkabau yang terkenal dengan masakannya yang lezat dengan dipenuhi santan dan bumbu yang khas. Aneka ragam masakan tersebut diciptakan tak lain oleh masyarakat Sumatera barat di berbagai daerah dengan berbagai resep serta variasi masakannya. Seluruh masakan Sumatera Barat yang beraneka ragam yang berasal dari berbagai daerah pada umumnya dikenal juga dengan masakan Padang. Namun bukan bararti hanya berasal dari Kota Padang saja, akan tetapi meliputi masakan seluruh daerah Sumbar. Seperti masakan Padang yang dikenal menggunakan daging dan santan serta bumbu-bumbu dan rempah-rempah yang digunakan. Satu hal lagi ciri khas masakan Minang atau Padang adalah memiliki rasa pedas. Bagi anda yang memilih travelling ke Sumatera Barat selain mengunjungi objek-objek wisatanya, jangan lewatkan untuk mencicipi kuliner khas Provinsi Sumatera Barat, Indonesia. Dan dapat anda temui disemua restoran masakan Minang. Seperti beberapa masakan utamanya berikut ini:
Rendang
Kuliner yang satu ini merupakan masakan yang terkenal di seluruh Nusantara hingga Negara-negara Asia Tenggara seperti negara Thailand, Malaysia, Singapura dan Brunei Darussalam. Masyarakat Sumbar biasa menyebutnya Randang. Rendang diolah dari daging yang dicampur dengan santan dan berbagai bumbu-bumbu serta rempah-rempah bercitra rasa yang pedas. Ada dua jenis masakan rendang yang dimasak, jika diproses dengan waktu yang lama sekitar 4 jam dan dipanaskan berulang-ulang hingga hasil masakan kering atau sudah nampak hitam pekat warnanya disebut dengan Rendang Kering. Untuk ketahanan masakan randang bisa berminggu-minggu dalam suhu ruangan. Sedangkan jika dimasak dalam waktu yang singkat, dengan membiarkan santan tidak mengering hingga masakan nampak berwarna kuning atau coklat terang keemasan, maka disebut dengan Rendang basah atau Kalio. Ketahanannya pun hanya kurang dari seminggu dalam suhu ruangan. dalam suhu ruangan hanya dapat bertahan dalam waktu kurang dari satu minggu.
Rendang Kering dan Rendang Basah (Kalio) |
Bagi anda pencinta kuliner Indonesia jangan terlewatkan untuk mencicipi masakan utama Minangkabau ini. Perlu anda ketahui masakan rendang ini dinobatkan masuk dalam “50 Hidangan Terlezat Dunia” dan berada di peringkat pertama yang digelar oleh CNN International, tahun 2011. (baca: www.cnngo.com World’s 50 Most Delicious Foods by CNN GO).
Dendeng Balado dan Dendeng Batokok
Dendeng Balado merupakan sambal daging sapi yang diiris tipis dan lebar dan dimasak dengan masakan khas Sumatera Barat. Setelah daging diiris tipis dan lebar lalu dikeringkan sebentar dengan memberinya bumbu hingga teresap dan digoreng hingga masak. Setelah daging masak, masakan daging ini biasanya diberi cabe merah yang dimasak dengan bumbu. Sedangkan Dendeng Batokok juga sama dengan Dendeng Balado. namun setelah daging diiris tipis dan lebar, daging kemudian dipukul-pukul selayang di batu cobek agar dagingnya lembut. Kemudian pada Dendeng Batokok biasanya diberi sambal berupa goreng cabai hijau yang diiris kasar. Masakan ini dijamin membuat anda ketagihan dengan citra rasanya yang lezat mengugah selera anda.
Dendeng Balado merupakan sambal daging sapi yang diiris tipis dan lebar dan dimasak dengan masakan khas Sumatera Barat. Setelah daging diiris tipis dan lebar lalu dikeringkan sebentar dengan memberinya bumbu hingga teresap dan digoreng hingga masak. Setelah daging masak, masakan daging ini biasanya diberi cabe merah yang dimasak dengan bumbu. Sedangkan Dendeng Batokok juga sama dengan Dendeng Balado. namun setelah daging diiris tipis dan lebar, daging kemudian dipukul-pukul selayang di batu cobek agar dagingnya lembut. Kemudian pada Dendeng Batokok biasanya diberi sambal berupa goreng cabai hijau yang diiris kasar. Masakan ini dijamin membuat anda ketagihan dengan citra rasanya yang lezat mengugah selera anda.
Dendeng Balado dan Dendeng Batokok |
Pangek Padeh dan Pangek Masin
Pangek Padeh atau disebut juga dengan Asam padeh merupakan masakan Sumatera Barat yang memiliki kuah seperti gulai, namun sebenarnya tidak memakai santan. Hanya dengan air yang dimasak dengan bumbu-bumbu dan cabai merah yang digiling halus. Oleh karena itu masakan yang satu ini dapat menjadi makanan alternatif bagi orang yang berkolesterol tinggi. Bahan utama yang dibisa dimasak menjadi pangek padeh ini bisa dari berbagai jenis ikan, biasanya ikan tongkol, cumi, kembung dan juga bisa dari daging sapi. Kuah Pangek padeh berwarna kemerahan seperti gulai. Jika anda cicipi, maka anda akan rasakan pangek padeh ini terasa asam pedas yang lezat.
Sedangkan Pangek Masin memiliki kuah yang berwarna kuning. Karena berbeda dengan gulai lainnya, bumbu yang digunakan pangek masin adalah kunyit dengan jumlah yang banyak. Kemudian ada juga yang menambahkan cabe rawit hijau agar gulai terasa pedas.
Pangek Padeh dan Pangek Masin |
Pangek Cubadak
Pangek Cubadak adalah masakan minang yang merupakan gulai nangka muda yang dimasak kering. Bumbu yang digunakan dalam membuat gulai nangka muda ini adalah santan, cabe merah yang digiling, lengkuas, bawang merah, bawang putih, sereh, terasi, kemiri, dan daun jeruk. Memasak gulai ini dibutuhkan waktu yang lama hingga gulainya kering. Karena dimasak hingga kering membuat nangka ini semakin lezat karna bumbunya telah meresap ke nangkanya. Anda dapat temukan menu hidangan pangek cubadak ini disetiap restoran Minang. Jika anda sedang berliburan ke sumbar, datanglah ke Situjuah untuk menikmati panek cubadak yang terkenal citra rasa kelezatannya.
Pangek Cubadak adalah masakan minang yang merupakan gulai nangka muda yang dimasak kering. Bumbu yang digunakan dalam membuat gulai nangka muda ini adalah santan, cabe merah yang digiling, lengkuas, bawang merah, bawang putih, sereh, terasi, kemiri, dan daun jeruk. Memasak gulai ini dibutuhkan waktu yang lama hingga gulainya kering. Karena dimasak hingga kering membuat nangka ini semakin lezat karna bumbunya telah meresap ke nangkanya. Anda dapat temukan menu hidangan pangek cubadak ini disetiap restoran Minang. Jika anda sedang berliburan ke sumbar, datanglah ke Situjuah untuk menikmati panek cubadak yang terkenal citra rasa kelezatannya.
Pangek Cubadak |
Ikan Balado
Ikan bumbu balado ini memiliki dua versi, ada yang cara memasaknya dengan dibakar langsung beserta bumbunya dan ditambahkan secukupnya kemiri. Dan ada juga memang asyik untuk santapan keluarga disaat siang. Banyak versi untuk membuat bumbu balado,seperti masakan Padang yang juga mempunyai bumbu khas sesuai selera. Untuk anak-anak biasanya menggunakan sedikit cabe dan bisa juga menambahkan kecap secukupnya. Jika anda suka dengan rempah-rempah maka bisa juga menambahkan jahe, daun jeruk, dan laos. Untuk masakan Padang sendiri ada dua versi, dibakar langsung dengan bumbunya dengan tambahan kemiri yang cukup. Tetapi ada pula yang digoreng sebentar terlebih dahulu agar bagian dalam daging ikan matang sempurna.
Ikan bumbu balado ini memiliki dua versi, ada yang cara memasaknya dengan dibakar langsung beserta bumbunya dan ditambahkan secukupnya kemiri. Dan ada juga memang asyik untuk santapan keluarga disaat siang. Banyak versi untuk membuat bumbu balado,seperti masakan Padang yang juga mempunyai bumbu khas sesuai selera. Untuk anak-anak biasanya menggunakan sedikit cabe dan bisa juga menambahkan kecap secukupnya. Jika anda suka dengan rempah-rempah maka bisa juga menambahkan jahe, daun jeruk, dan laos. Untuk masakan Padang sendiri ada dua versi, dibakar langsung dengan bumbunya dengan tambahan kemiri yang cukup. Tetapi ada pula yang digoreng sebentar terlebih dahulu agar bagian dalam daging ikan matang sempurna.
Ikan Balado |
Gulai itiak (itik)
Sesuai dengan namanya Gulai Itiak, masakan ini berbahan utama bebek atau itik. Kuliner khas Sumatera Barat ini merupakan masakan terkenal dari Koto Gadang Agam, Bukit Tinggi, Sumatera Barat. Masyarakat setempat menyebut gulai itiak dengan Tanak Koto Gadang. Bumbu gulai yang digunakan dalam masakan gulai itiak ini memakai bumbu tradisional seperti, laos, jahe, kunyit, cabe kriting hijau, daun salam, daun jeruk dan daun kunyit. Itik yang dimasak adalah itik muda, daging dipotong kemudian dibakar. Dan dimasak dengan campuran santan dan bumbu-bumbunya. Kuah gulai itik ini nampak berwarna hijau setelah masak.
Sesuai dengan namanya Gulai Itiak, masakan ini berbahan utama bebek atau itik. Kuliner khas Sumatera Barat ini merupakan masakan terkenal dari Koto Gadang Agam, Bukit Tinggi, Sumatera Barat. Masyarakat setempat menyebut gulai itiak dengan Tanak Koto Gadang. Bumbu gulai yang digunakan dalam masakan gulai itiak ini memakai bumbu tradisional seperti, laos, jahe, kunyit, cabe kriting hijau, daun salam, daun jeruk dan daun kunyit. Itik yang dimasak adalah itik muda, daging dipotong kemudian dibakar. Dan dimasak dengan campuran santan dan bumbu-bumbunya. Kuah gulai itik ini nampak berwarna hijau setelah masak.
Gulai Itiak |
Gulai paku
Selain gulai itiak dari Koto Gadang Agam, adalagi masakan kuliner Sumatera Barat yang cukup terkenal dari Kabupaten Pesisir Selatan yaitu Gulai Paku. Bahan yang digunakan adalah daun paku (pakis) dan santan, sedangkan bumbu untuk membuat gulainya yaitu menggunakan bumbu lengkuas (laos), asam kandis, kunyit, serta cabe rawit hijau. Biasanya Gulai paku ini dimakan dengan ketupat, jadilah ia dinamakan Ketupat Gulai Paku.
Selain gulai itiak dari Koto Gadang Agam, adalagi masakan kuliner Sumatera Barat yang cukup terkenal dari Kabupaten Pesisir Selatan yaitu Gulai Paku. Bahan yang digunakan adalah daun paku (pakis) dan santan, sedangkan bumbu untuk membuat gulainya yaitu menggunakan bumbu lengkuas (laos), asam kandis, kunyit, serta cabe rawit hijau. Biasanya Gulai paku ini dimakan dengan ketupat, jadilah ia dinamakan Ketupat Gulai Paku.
Gulai Paku |
Gulai banak
Gulai Banak dalam bahasa Indonesia artinya adalah gulai otak. Masakan asli dari Minangkabau ini berbahan santan dan otak sapi sebagai bahan utamanya. Otak sapi dipotong-potong dan masak dalam bumbu gulai yang pedas. Selain itu ciri khas dari gulai banak ini adalah diberi irisan daun tapak lemon atau daun mangkok, karena daun ini berbentuk mangkok. Hasilnya gulai banak sangat lezat dengan cita rasanya yang sangat khas.
Gulai Banak dalam bahasa Indonesia artinya adalah gulai otak. Masakan asli dari Minangkabau ini berbahan santan dan otak sapi sebagai bahan utamanya. Otak sapi dipotong-potong dan masak dalam bumbu gulai yang pedas. Selain itu ciri khas dari gulai banak ini adalah diberi irisan daun tapak lemon atau daun mangkok, karena daun ini berbentuk mangkok. Hasilnya gulai banak sangat lezat dengan cita rasanya yang sangat khas.
Gulai Banak |
Soto Padang
Inilah kuliner dengan berbahan bihun yaitu mie dari tepung beras yang di hidangan dengan kuah kaldu sapi dan diberi sedikit irisan daging sapi yang telah digoreng kering. Soto ini lebih nikmat disajikan panas-panas, dan pada penyajiannya diberi tambahan perkedel kentang. Soto padang dapat anda temukan diseluruh restoran Padang di penjuru dunia.
Inilah kuliner dengan berbahan bihun yaitu mie dari tepung beras yang di hidangan dengan kuah kaldu sapi dan diberi sedikit irisan daging sapi yang telah digoreng kering. Soto ini lebih nikmat disajikan panas-panas, dan pada penyajiannya diberi tambahan perkedel kentang. Soto padang dapat anda temukan diseluruh restoran Padang di penjuru dunia.
Soto Padang |
Palai Bada
Palai Bada ini merupakan masakan pelengkap khas Sumatera Barat. Bahan yang digunakan adalah ikan teri basah dan kepalanya dibuang, kelapa yang diparut halus lalu ditumbuk serta bermacam bumbu khas Sumatera Barat seperti daun kunyit, daun kemangi, daun serai, air jeruk nipis dan lain sebagainya. Palai Bada sangat nikmat dicicipi dan cocok sebagai tambahan menu pelengkap makan siang anda.
Palai Bada ini merupakan masakan pelengkap khas Sumatera Barat. Bahan yang digunakan adalah ikan teri basah dan kepalanya dibuang, kelapa yang diparut halus lalu ditumbuk serta bermacam bumbu khas Sumatera Barat seperti daun kunyit, daun kemangi, daun serai, air jeruk nipis dan lain sebagainya. Palai Bada sangat nikmat dicicipi dan cocok sebagai tambahan menu pelengkap makan siang anda.
Palai Bada |
Kalio Jariang
Kalio Jariang atau disebut juga Gulai jariang merupakan makanan terfavorit masyarakat Minang. Bahan utama yang digunakan adalah jengkol yang di masak di dalam gulai. Masakan ini menjadi kuliner andalan Sumatera Barat yang banyak dicari. Seperti yang ungkapan orang minang "kalau urang minang mamasak Gulai jariang, jariang alah saraso dagiang”. Masakan ini dapat anda temukan di setiap restoran Minang.
Kalio Jariang atau disebut juga Gulai jariang merupakan makanan terfavorit masyarakat Minang. Bahan utama yang digunakan adalah jengkol yang di masak di dalam gulai. Masakan ini menjadi kuliner andalan Sumatera Barat yang banyak dicari. Seperti yang ungkapan orang minang "kalau urang minang mamasak Gulai jariang, jariang alah saraso dagiang”. Masakan ini dapat anda temukan di setiap restoran Minang.
Kalio Jariang |
Ikan Bilih
Apakah anda tahu Ikan Bilih? Ikan Bilih merupakan ikan yang hidup di air tawar yang berukuran kecil. Ikan ini terkenal dan banyak dijumpai di daerah Sumatera Barat, terutama banyak dijumpai di daerah Singkarak, Sumbar.
Apakah anda tahu Ikan Bilih? Ikan Bilih merupakan ikan yang hidup di air tawar yang berukuran kecil. Ikan ini terkenal dan banyak dijumpai di daerah Sumatera Barat, terutama banyak dijumpai di daerah Singkarak, Sumbar.
Ikan Bilih Balado |
Palai Lado Baluik
Palai Lado Baluik artinya adalah pepes belut, masakan yang satu ini merupakan sambal khas orang sumatera barat khususnya di daerah Alam Surambi Sungai Pagau, Solok Selatan. Bumbu yang digunakan palai lado baluik ini adalah cabe, kunyit dan jahe yang dibakar dengan menggunakan api dari tempurung kelapa.
Palai Lado Baluik artinya adalah pepes belut, masakan yang satu ini merupakan sambal khas orang sumatera barat khususnya di daerah Alam Surambi Sungai Pagau, Solok Selatan. Bumbu yang digunakan palai lado baluik ini adalah cabe, kunyit dan jahe yang dibakar dengan menggunakan api dari tempurung kelapa.
Palai Lado Baluik |
Itulah beberapa kuliner khas Sumatera Barat yang merupakan masakan utama yang dihidangkan dengan nasi. Adapun makanan khas selingan Sumatera Barat yang dihidangkan tanpa nasi, Klik Makanan Selingan Sumatera Barat.
Baca juga:
Kuliner Unik Khas Kepulauan Riau
Kuliner Unik Khas Kepulauan Riau